• About
  • Contact
  • Sitemap
  • Privacy Policy

PENGERTIAN DAN CONTOH FOCUS GROUP DISCUSSION

 

Salah satu teknik wawancara yang dilakukan terhadap sekelompok orang secara serentak.
FGD dilakukan dengan pertimbangan :
·        Interaksi antara responden, dalam wawancara memicu respon yang lebih kaya dan memberikan peluang bagi munculnya gagasan baru
·        Interviewer(moderator) dapat mengobservasi proses-proses psikologis yang muncul akibat interaksi dalam kelompok yang berdiskusi
·        Isu yang ingin digali tidak terlalu luas cakupannya
·        Isu yang ingin digali tidak terlalu sensitif sehingga responden tidak menarik diri atau menyembunyikan suatu informasi
·        Memakan waktu lebih singkat dan secara umum lebih murah, daripada interview individual

Pada intiya, cara mengembangkan panduan FGD sama dengan mengembangkan panduan wawancara. Dengan demikian pertanyaan-pertanyaan diturunkan dari definisi konsep atau teori yang digunakan berkaitan dengan variabel yang akan diteliti.

Panduan Pelaksanaan
Perlengkapan :
1.                 Seorang pemandu , satu orang notulen yang juga mengawasi perekam (bila digunakan) dan satu orang observer
2.                 Partisipan : idealnya satu kelompok terdiri dari 5 sampai 8 orang
3.                 Papan tulis atau flipchart dengan alat tulisnya
4.                 Alat perekam, sediakan kaset untuk dua jam diskusi
5.                 Kursi dan menja untuk seluruh partisipan dengan susunan melingkar


Prosedur Pelaksanaan
- Tahap Persiapan
a. Hubungi semua calon partisipan untuk mendapatkan kesepakatan tentang waktu
b. Berikan penjelasan mengenai proses FGD, waktu yang diperlukan, siapa saja yang akan hadir
c. Semua partisipan memulai dan mengakhiri FGD bersama-sama
d. Jangan memberikan janji-janji bahwa waktu dapat dipersingkat
e. Ingatkan kembali seluruh partisipan 2 atau 3 hari sebelum hari H
- Tahap Pelaksanaan
a.     Tuliskan topik di papan tulis sebelum partisipan hadir
b.     Persilakan partisipan menempati kursi yang telah disediakan
c.      Buat kesepakatan  tentang waktu yang akan dihabiskan untuk membahas topik
d.     Jelaskan aturan main :
·        Setiap partisipan harus mengemukakan pendapat dalam dua putaran pertama (bergiliran secara berurutan)
·        Dalam 2 putaran pertama tidak boleh mengomentari pendapat orang lain
·        Putaran ketiga untuk bertanya dengan tujuan mengklarifikasi pendapat orang lain’
·        Tahap berikutnya mendiskusikan argumentasi dari pendapat-pendapat yang muncul
·        Terbuka kemungkinan ada perbedaan pendapat tetapi tidak ada keharusan mencapai kespakatan
·        Terbuka kemungkinan adanya gagasan baru berdasarkan gagasan-gagasan yang telah ada, inipun tidak harus disepakati
e.      Tuliskan di papan tulis semua jawaban partisipan pada putarab pertama
f.       Dalam putaran kedua, berikan kesempatan pada partisipan yang ingin melengkapi atau menambahkan gagasannya/pendapatnya.
g.     Tuliskan di papan tulis semua jawaban pada putaran kedua.
h.     Tahap berikutnya adalah berdiskusi. Setiap orang menjelaskan argumentasi yang mendasari pendapatnya. Setiap oranng boleh menyatakan persetujuan atau sanggahan terhadap pendapat orang lain
i.       Bila setelah diskusi berlangsung beberapa lama ada partisipan yang tidak aktif, undang ybs untuk kembali aktif, dengan cara melemparkan pertanyaan padanya. Mis : bagaimana pendapat anda tentang pernyataan yang terakhir ?
j.       Beri kesempatan terjadinya perbedaan pendapat, tapi jangan biarkan berkembangnya upaya mencari kesimpulan atau kesepakatan
k.     Sekali-sekali lakukan perumusan dari perdebatan terakhir

l.       Setelah waktu habis atau partisipan merasa tidak ada lagi yang perlu dibicarakan, lakukan satu putaran terakhir bagi partisipan untuk menyampaikan kesan mengenai FGD yang baru berlangsung.

PENGERTIAN DAN CONTOH FOCUS GROUP DISCUSSION 4.5 5 Unknown Salah satu teknik wawancara yang dilakukan terhadap sekelompok orang secara serentak. FGD dilakukan dengan pertimbangan : ·         ...


No comments:

Post a Comment

J-Theme